Pokusindonesia.com, SMSI Lampung Tengah–Melengkapi momen Hari Raya Idul Fitri 1443 H, Lurah Bandarjaya Barat Kecamatan Terbanggibesar Kabupaten Lampung Tengah, menggelar acara halal bi halal, Kamis, 5 Mei 2022.
Acara halal bi halal tersebut dilaksanakan di kediaman orang tuanya di Lingkungan II, Bandarjaya Timur itu, di hadiri saudara, kerabat dan aparatur kelurahan dan tokoh masyarakat Bandarjaya Barat maupun Bandarjaya Tumur. ” Bahkan acara tersebut semakin meriah dengan kehadiran para Kaling dan RT serta Ibu- ibu PKK se- Kelurahan Seputih Jaya kecamatan Gunungsugih.
Dalam sambutanya, Lurah Bandarjaya Barat, Febri Eka Yanti, SIP mengatakan, kegiatan halal bi halal ini, sebagai bentuk rasa syukur yang dibungkus dalam ajang silaturrahim.
“Kegiatan halal bi halal, sebagai jembatan untuk saling memaafkan satu sama lainnya. Sekaligus sebagai ajang silaturrahim, karena dengan silaturrahim maka diyakini akan memperpanjang usia dan mendatangkan rejeki.
Oleh karena itu, ajang silaturrahim harus tetap ditanamkan sepanjang masa agar mempermudah berbagai permasalahan yang mungkin dihadapi secara individual,” ujar Febri Eka Yanti yang juga mantan Seklur Kelurahan Seputih Jaya itu.
“Selain sebagai ajang saling bermaaf-maafan, halal bi halal yang dilakukan juga dapat dijadikan sebagai ajang introspeksi diri untuk saling mengukur sejauh mana ikatan silaturrahim yang telah kita lakukan terhadap sesama. Maka perlu kita tingkatkan bersama, dengan memperbanyak jalinan silaturrahim tentunya akan memperkaya persaudaraan dan rejeki,” kata Lurah Bandarjaya Barat yang dikenal sering turun kemasyarakat tersebut.
Febri Eka Yanti juga menyampaikan, agama Islam menganjurkan agar umatnya senantiasa menjaga serta melestarikan budaya silaturrahim. Karena dengan terwujudnya jalinan silaturrahim yang baik maka akan terbentuk ikatan persaudaraan yang harmonis diantara sesama insan,” tuturnya.
Diharapkan juga kepada seluruh aparatur Kelurahan juga masyarakat tetap bersatu, kompak bergandengan tangan menuju Lampung Tengah Berjaya,
“Jalinan silaturrahim perlu dijaga dengan baik, sehingga akan memperbanyak persaudaraan,”tegasnya.
Acara halal bi halal yang digelar di rumah orang tuanya itu, berakhir pukul 16.30 Wib setelah para staf kelurahan dan tamu undangan yang hadir saling berjabat tangan untuk saling bermaaf-maafan. Kemudian dilanjutkan dengan menikmati hidangan yang telah disajikan oleh paniti maupun keluarga besar, Lurah Bandarjaya Barat
Diketahui pelaksanaan acara halal bi halal meski Covid 19 sudah reda tetap menerapkan Protokol Kesehatan dan kegiatan tersebut berjalan dengan lancar terlihat meriah juga Harmonis. ( MK )